VISI
Menjadi Pusat keunggulan Islamic Learning Society dalam bidang Hukum Keluarga Islam (Ahwal Al-Syakhshiyyah) di Indonesia  tahun 2025.

MISI

  1. Melaksanakan pendidikan pengajaran pada bidang Hukum Keluarga Islam (Ahwal Syakhsiyyah) dengan mengikuti Standar Nasional Pendidikan Tinggi.
  2. Melaksanakan penelitian ilmiah pada bidang Hukum Keluarga Islam (Ahwal Al-Syakhsiyyah) dengan mengikuti Standar Nasional Pendidikan Tinggi.
  3. Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang Hukum Keluarga (Ahwal Al-Syakhsiyyah) dengan mengikuti Standar Nasional Pendidikan Tinggi.

TUJUAN

Profil utama lulusan Program Studi Hukum Keluarga Islam adalah sebagai praktisi Hukum Islam yang berkepribadian baik, berpengetahuan luas dan mutakhir, serta mampu melaksanakan tugas umum sebagai praktisi Hukum Islam dan tugas khusus sebagai praktisi Hukum Keluarga Islam sesuai dengan etika keislaman, keilmuan dan keahlian.